- Nama Lengkap: Sport Lisboa e Benfica
- Julukan:
- As Aguias (The Eagles)
- Os Encarnados (The Reds)
- O Glorioso (The Glorious One)
- Didirikan: 28 Februari 1904
- Stadion: Estadio da Luz
- Kapasitas: 64.642
- Presiden: Rui Costa
- Pelatih: Roger Schmidt
Profil dan Sejarah Benfica SL
Olelive.id – Benfica FC merupakan salah satu klub sepak bola profesional yang berasal dari daerah Lisboa, Portugal dan didirikan pada tanggal 28 Februari 1904. Saat ini mereka juga menjadi bagian dari turnamen sepak bola ternama yaitu Primeira Liga.
Memiliki julukan The Eagles, tim yang satu ini menjadi salah satu skuad besar yang ada di negara kelahirannya. Bahkan, dari awal menjalani debutnya hingga sekarang, mereka belum pernah terdegradasi dari Liga Portugal.
Berkat performanya tersebut, banyak sekali orang yang tertarik dan mendukung. Hingga saat ini tercatat ada sebanyak 14 juta suporter yang berasal dari seluruh dunia, berkat hal tersebut mereka menjadi klub olahraga terbesar di portugal.
Hal tersebut pastinya didukung oleh performa The Reds yang cukup gemilang selama bermain di lapangan hijau. Hingga saat ini mereka tercatat sudah memperoleh 83 juara domestik, 38 gelar Primeira Liga, dan 26 Taca de Portugal.
Prestasinya di dunia internasional juga cukup gemilang, tim yang saat ini dilatih oleh Roger Schmidt ini menjadi klub dengan kemenangan terbanyak di European Cup. Bahkan pada tahun 1972-1973 Benfica menjadi tim yang tak terkalahkan pada saat itu. Lalu bagaimana sejarah dan perjalanan skuad ini? Berikut informasi FC Benfica!
Baca Juga: Profil Lengkap Klub Sepak Bola Inter Milan
Sejarah Klub Benfica
Klub asal Portugal ini didirikan pada tahun 1904 dengan nama Sport Lisboa, namun di tahun yang sama mereka bergabung dengan salah satu grup olahraga yaitu Benfica. Oleh karena itulah mereka langsung mengganti nama menjadi Sport Lisboa e Benfica.
Pada tahun 1934 Liga Portugis resmi dibentuk dan menjadi salah satu turnamen paling bergengsi saat itu. Disana nama The Eagles langsung muncul dan menjadi klub yang cukup mendominasi dengan langsung merebut tiga gelar berturut-turut dari 1936 hingga 1938.
Memasuki tahun 60-an nama The Reds kembali disorot dalam ajang sepak bola di Eropa. Saat itu mereka dipimpin oleh Eusebio dan menorehkan hasil yang mencengangkan dimana Sport Lisboa sukses menghentikan kemenangan beruntun real Madrid di Piala Eropa.
Tak kalah bersinar, di liga lokal tim yang berkandang di Estadio da Luz ini selalu menorehkan hasil positif. Mereka memenangkan delapan pertandingan di Primeira Liga dan 3 Taca de Portugal.
Pada dekade berikutnya, Benfica kedatangan dua rival yang cukup sengit yaitu FC Porto dan Sporting CP. Meskipun begitu, The Eagles tidak pantang menyerah dan terus mengeluarkan performa terbaiknya dan selalu menjadi pemimpin klasemen.
Memasuki era 80-an The Reds kembali berjuang di pertandingan internasional yaitu Piala Eropa tahun 1988. Namun sayangnya saat itu mereka belum beruntung dan harus kalah dari PSV Eindhoven yang memiliki performa lebih kuat saat itu.
Akibat pengeluaran yang cukup besar untuk kompetisi, di pertengahan tahun 90-an Elang Portugal ini mengalami krisis keuangan. Hal tersebut mempengaruhi kinerja dan mereka pun harus turun dari klasemen.
Setelah itu, akhirnya Benfica berhasil bangkit dari masa kelamnya dengan memenangkan gelar ke-24 mereka di ajang Taca de Portugal. Kesuksesan tersebut bisa diraih ketika mereka berhasil mengalahkan Porto di partai final.
Tak hanya itu, pencapaian terbaik mereka juga terlihat di musim 2013/2014 dimana The Eagles mampu merebut gelar Treble. Penghargaan tersebut didapatkan setelah memenangkan tiga turnamen yaitu Primeira Liga, Taca de Portugal dan Taca da Liga.
Baca Juga: Profil Klub Sepak Bola Manchester City
Prestasi
Domestic
Primeira Liga
- Juara 1 (38x) : 1935–1936, 1936–1937, 1937–1938, 1941–1942, 1942–1943, 1944–1945, 1949–1950, 1954–1955, 1956–v57, 1959–1960, 1960–1961, 1962–1963, 1963–1964, 1964–1965, 1966–1967, 1967–1968, 1968–1969, 1970–1971, 1971–1972, 1972–1973, 1974–1975, 1975–1976, 1976–1977, 1980–1981, 1982–1983, 1983–1984, 1986–1987, 1988–1989, 1990–1991, 1993–1994, 2004–2005, 2009–2010, 2013–2014, 2014–2015, 2015–2016, 2016–2017, 2018–2019, 2022–2023.
Taça de Portugal
- Juara (26x): 1939–1940, 1942–1943, 1943–1944, 1948–1949, 1950–1951, 1951–1952, 1952–1953, 1954–1955, 1956–1957, 1958–1959, 1961–1962, 1963–1964, 1968–1969, 1969–1970, 1971–1972, 1979–1980, 1980–1981, 1982–1983, 1984–1985, 1985–1986, 1986–1987, 1992–1993, 1995–1996, 2003–2004, 2013–2014, 2016–2017.
Taça da Liga
- Juara Pertama (7x): 2008–2009, 2009–2010, 2010–2011, 2011–2012, 2013–2014, 2014–2015, 2015–2016
Supertaça Cândido de Oliveira
- Winners (9x): 1980, 1985, 1989, 2005, 2014, 2016, 2017, 2019, 2023
Campeonato de Portugal
- Winners (3x): 1929–1930, 1930–1931, 1934–1935
European
European Cup (UEFA Champions League)
- Winners (2x): 1960–1961, 1961–1962
Other
Latin Cup
- Winners: 1950
Doubles
Primeira Liga and Taça de Portugal
- 11 kali: 1942–43, 1954–55, 1956–57, 1963–64, 1968–69, 1971–72, 1980–81, 1982–83, 1986–87, 2013–14, 2016–17
Primeira Liga and Taça da Liga
- 4 kali: 2009–10, 2013–14, 2014–15, 2015–16
Taça de Portugal and Taça da Liga
- Juara di musim 2013–2014
European Double
- Juara di musim 1960–1961
Trebles
Primeira Liga, Taça de Portugal and Taça da Liga
- Juara 1: 2013–2014
Primeira Liga, Taça de Portugal and Supertaça Cândido de Oliveira
- Juara 1 (2x): 1980–1981, 2016–2017
Primeira Liga, Taça da Liga and Supertaça Cândido de Oliveira
- Juara 1: 2014–2015
Baca Juga: Profil Lengkap Klub Sepak Bola Bayern Munchen
Daftar Pemain Benfica SL Musim 2023/2024
Pada musim 2023/2024 ini susunan pemain yang dimiliki oleh Benfica FC juga terbilang cukup baik. Ada beberapa nama sosok bintang seperti Di Maria hingga Otamendi yang bisa diandalkan setiap laga. Berikut informasi lengkap tentang pemainnya.
Nama Pemain Benfica | Posisi | No Punggung | Negara Asal |
Trubin | Kiper | 1 | Ukraina |
Samuel Soares | Kiper | 24 | Portugal |
Marcel | Kiper | 50 | Polandia |
Velickovic | Kiper | 93 | Serbia |
Andre M | Kiper | 95 | Portugal |
Ricardo Ribeiro | Kiper | 98 | Portugal |
Antonio Silva | Bek | 4 | Portugal |
Morato | Bek | 5 | Brasil |
Bah | Bek | 6 | Denmark |
Jurasek | Bek | 13 | Republik Ceko |
Juan Bernat | Bek | 14 | Spanyol |
Otamendi | Bek | 30 | Argentina |
John Victor | Bek | 38 | Brasil |
Joao Fonseca | Bek | 55 | Portugal |
Lacroix | Bek | 62 | Prancis |
Wynder | Bek | 66 | Amerika |
Tiago Coser | Bek | 73 | Brasil |
Gustavo Marques | Bek | 76 | Brasil |
Fransisco Domingues | Bek | 78 | Portugal |
Relative | Bek | 91 | Portugal |
Aursnes | Gelandang | 8 | Norwegia |
Kokcu | Gelandang | 10 | Belanda |
Joao Mario | Gelandang | 20 | Portugal |
Chiquinho | Gelandang | 22 | Portugal |
Antonio Muanza | Gelandang | 58 | Angola |
Florentine | Gelandang | 61 | Portugal |
Joao Veloso | Gelandang | 68 | Portugal |
Paul Okon | Gelandang | 72 | Italia |
Rafael Luis | Gelandang | 83 | Portugal |
Joao Rego | Gelandang | 84 | Portugal |
Diogo Prioste | Gelandang | 86 | Portugal |
Joao Neves | Gelandang | 87 | Portugal |
Neres | Penyerang | 7 | Brasil |
Arthur Cabral | Penyerang | 9 | Brasil |
Di Maria | Penyerang | 11 | Argentina |
Guedes | Penyerang | 17 | Portugal |
Tengstedt | Penyerang | 19 | Denmark |
Rafa | Penyerang | 27 | Portugal |
Muse | Penyerang | 33 | Kroasia |
Precatado | Penyerang | 57 | Portugal |
Trench | Penyerang | 67 | Portugal |
Ivan Lima | Penyerang | 85 | Portugal |
Caue | Penyerang | 88 | Brasil |
Varela | Penyerang | 89 | Portugal |
Gilson Benchimol | Penyerang | 90 | Portugal |
Frames | Penyerang | 94 | Amerika |
Kyanno | Penyerang | 96 | Belanda |
Blackbird | Penyerang | 97 | Portugal |
Itu dia informasi tentang profil dan sejarah dari Benfica SL sebagai klub raksasa di Liga Portugal. Setelah mendapat informasi terbaru seputar klasemen Benfica, jangan lupa memberikan tebak skor jitu nya ya!